Jembatan dibuat untuk
menghubungkan dua dataran yang terpisah. Walau mayoritas merupakan olah
tangan manusia, ada kalanya alam turut campur. Misalnya jembatan di
Gunung Tai, Cina.
Bentuk kontur daratan yang
ekstrim berpengaruh pada bentuk jembatan yang dibangun. Hasilnya,
banyak jembatan yang bikin 'deg-degan' bila kita berada di atasnya. Di
bawah ini beberapa contoh jembatan paling 'gila' di dunia. Apa sajakah
itu?
1. Immortal Bridge
Letaknya
di Gunung Tai, Provinsi Shandon, Cina. Gunung ini salah satu dari lima
gunung suci di Cina dan berhubungan dengan kelahiran, fajar dan
renaisans. Jembatan ini terdiri dari tiga batu besar dan beberapa yang
lebih kecil. Di bawahnya lembah dan ke arah Selatan ada jurang yang
tampaknya tak berdasar. Jembatan ini terbentuk karena proses alami.
Tidak ada yang tahu kapan terciptanya, kuat dugaan sudah ada sejak zaman
es terakhir.
2. The Old Bridge of Konitsa
Jembatan
ini telah ada berabad-abad di Yunani membentang di atas sungai Aoos,
sungai yang meluap setiap musim dingin. Coba perhatikan dengan teliti di
bagian bawah jembatan, Anda dapat melihat lonceng kecil. Fungsinya
sebagai penanda ketika bel berbunyi karena angin, berarti terlalu
berbahaya untuk menyeberangi jembatan.
3. The Carrick-a-Rede Rope Bridge
Carrick-a-Rede
Rope Bridge adalah jembatan tali dekat Ballintoy, County Antrim,
Irlandia Utara. Jembatan ini menghubungkan dengan Pulau Carrick. Sebagai
situs yang dikelola oleh National Trust, menjadi daya tarik wisata.
Rentang jembatannya 20 meter dan tingginya 30 meter di atas bebatuan di
bawahnya.
4. Royal Gorge Bridge
Sebagai
salah satu daya tarik wisata dekat Canon City, Colorado, pernah
memegang rekor sebagai jembatan tertinggi sebelum kalah oleh jembatan
Beipanjiang di Cina. Rentang Royal Gorge 286 m, panjangnya 384 m dan
lebarnya 5,5 m.
5. Inca Rope Bridge
Jembatan
ini ada di Lembah Apurimac, Peru. Cara pembuatannya sudah dikenal
sejak jaman kekaisaran Inca. Dibuat dari serat alami yang ditenun
menjadi tali yang kuat.
6. Sky Bridge, Pulau Langkawi
Letaknya
di Pulau Langkawi, Malaysia. Tingginya 687 m dari permukaan laut.
Jembatan Sky merupakan jembatan paling spektakuler karena bentuknya yang
melengkung sepanjang 136 meter dan lebar jembatan 2 meter.
7. Puente de Ojuela
Ojuela
adalah sebuah pemukiman pertambangan kecil terletak di barat laut kota
Durango, bagian utara Meksiko. Sekarang dikenal sebagai kota hantu
akibat sudah ditinggalkan karena tidak lagi produktif. Jembatan ini
dikenal sebagai "Puente de Ojuela" (Ojuela Bridge) oleh penduduk
setempat. Dirancang oleh Roebling Bersaudara, yang juga merancang
Jembatan Brooklyn.